Jazulijuwaini.com–Ketua Fraksi PKS DPR yang berasal dari Daerah Pemilihan (Dapil) III Banten, Jazuli Juwaini, melakukan pertemuan dengan struktur Dewan Pengurus Daerah (DPD) dan Dewan Pengurus Cabang (DPC) PKS se-Kota Tangerang, Senin (4/6/2016) malam.
Bertempat di salah satu rumah makan khas di Kota Tangerang, Jazuli memberikan informasi seputar perkembangan politik nasional yang dijalankan PKS serta tausyiah menjelang waktu berbuka puasa (ta’jil). Pertemuan yang diselingi dengan dialog ringan tersebut berlangsung cair.
Di akhir acara, Jazuli memberikan tanda silaturahim dengan struktur berupa kiswah ied yang dibagikan kepada seluruh struktur PKS yang telah berkhidmat untuk dakwah. *