Jazulijuwaini.com–Anggota DPR RI dari daerah pemilihan (Dapil III) sekaligus Ketua Fraksi PKS, Jazuli Juwaini, memberikan arahan kepada struktur Dewan Pengurus Daerah (DPD) PKS Kabupaten Tangerang dan struktur di bawahnya dalam Rapat Koordinasi (Rakor) yang dilaksanakan pada Ahad (7/5/2017).
Jazuli menekankan agar para kader tetap menjaga hamasah (semangat) dan istiqomah dalam berkhidmat kepada umat dan bangsa Indonesia. Hal ini karena tugas dakwah, baik struktural maupun kultural tidak mengenal istilah ‘pensiun’.
Terlebih dalam momen bulan suci Ramadhan, yang sebentar lagi hadir, menurut Jazuli, para kader harus memanfaatkan seoptimal mungkin untuk beribadah dan bermuamalah. “Jadikan Ramadhan sebagai momen yang terbaik untuk tarbiyah diri, keluarga, dan masyarakat,” terangnya.
Rakorda ini dihadiri oleh ratusan struktur PKS se-Kabupaten Tangerang.