“Caranya, struktur PKS di semua tingkatan harus sudah bekerja secara ekspansif masif dengan program-program pemenangan kreatif, inovatif dan atraktif,” kata Jazuli saat melakukan konsolidasi pemenangan pemilu di depan ribuan kader PKS se Provinsi Banten, Kamis (21/12).
Sebagai partai dakwah, lanjut Jazuli, kehadiran PKS di masyarakat itu mutlak setiap saat dan bukan hanya menjelang pemilu saja.
Mengajak masyarakat pada kebaikan, bangun silaturahim dan kebersamaan, serta bantu secara maksimal sesuai dengan kemampuan dan kewenangan .
“Dengan cara itulah insya Allah PKS akan meraih kemenangan besar pada Pemilu 2019 yang akan datang,” pungkas anggota legislatif (aleg) DPR asal Dapil Banten ini
Di tempat sama, Ketua Majelis Syuro PKS Habib Salim Segaf Aljufri yang turut hadir dalam acara itu juga menyerukan kepada seluruh kader, struktur, caleg atau pejabat publik PKS untuk selalu dekat dengan rakyat serta ulama agar selalu mendapat nasihat.
“Semua harus turun ke masyarakat. Jangan lama-lama di kantor partai. Kantor ini hanya tempat rehat sejenak untuk menguatkan motivasi dan koordinasi langkah, lalu kembali bersama masyarakat. Jangan lupa selalu silaturahim dan meminta nasehat alim ulama, kyai, dan habaib,” kata Salim Segaf.
“Dan inilah hakikat dakwah PKS semuanya diniatkan ibadah untuk meraih cinta Allah dan menghadirkan kemaslahatan bagi masyarakat. Dengan cara itu kita mengevaluasi diri apakah memang pantas meraih kemanangan,” ungkap Salim. http://politik.indopos.co.id/read/2017/12/22/120675/Kader-PKS-Diimbau-Dekat-dengan-Rakyat-dan-Ulama