Kebijakan Negara Mesti Dukung Pemuda Pelopori Bangsa

0
28

Jazulijuwaini.com– Fraksi PKS DPR RI menyelenggarakan Seminar Nasional dengan tema “Pemuda Pelopor Indonesia Adil Sejahtera” pada hari ini, Kamis (25/10/2018) di Kantor Fraksi PKS Senayan, Jakarta.

Seminar ini sendiri dihelat dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober.

Ketua Fraksi DPR Jazuli Juwaini dalam keterangannya kepada hidayatullah.com, mengatakan bahwa sekarang eranya pemuda tampil menjadi pelopor bagi perubahan bangsa ke arah yang lebih baik.

“Kita memasuki era milenial saat ini, dimana pemuda dengan inovasi dan kreativitasnya yang ditunjang kemajuan di bidang informasi dan teknologi mampu memberikan sentuhan kemajuan dalam pembangunan bangsa,” katanya.

Menurut Anggota Komisi I DPR ini, sudah menjadi fitrah bahwa pemuda adalah usia yang penuh semangat dan gairah. Maka tidak heran, jika perubahan besar acapkali dicetuskan dan dilahirkan oleh pemuda, seperti peristiwa Sumpah Pemuda di tahun 1928 dan Reformasi 1998.

“Pemuda hari ini harus terus memegang spirit perubahan tersebut. Tentu perubahan ke arah yang lebih baik, yang dalam seminar kali ini adalah bagaimana peran kepeloporan pemuda dalam mewujudkan Indonesia yang adil dan sejahtera,” terangnya.

Menurut Anggota DPR Dapil Banten ini, menjadi tugas dan tanggung jawab kolektif para pemimpin bangsa untuk mendorong dan memberi ruang seluas-luasnya bagi lahirnya pemuda-pemuda pelopor dalam pembangunan bangsa.

Pertama, kebijakan negara harus berpihak (mendukung) pada lahirnya pemuda-pemuda pelopor di berbagai bidang.

Kedua, menjadikan setiap prestasi kepeloporan pemuda sebagai inspirasi bangsa. Negara bukan saja wajib memberikan apresiasi, tapi juga harus menyebarkan inspirasi tersebut ke seluruh negeri agar para pemuda Indonesia ikut termotivasi.

Ketiga, masih kata Jazuli, harus ada desain dan peta jalan yang lebih jelas dan terarah, bagi proses regenerasi kepemimpinan bangsa yang memberi ruang pada tampilnya para pemuda pelopor, baik di sektor publik (elit politik dan birokrasi) maupun privat.

“Fraksi PKS akan terus memotivasi lahirnya kepeloporan pemuda dan kita dorong agar para pemuda pelopor terus tampil menginspirasi bangsa untuk Indonesia adil sejahtera,” pungkas Jazuli.

Tampil sebagai narasumber antara lain Dr Zulkieflimansyah (Gubernur NTB), Dr Andi Akmal Pasludin (Anggota DPR RI FPKS), Prof Firmanzah (Rektor Universitas Paramadina), dan Muhammad Saihul Basyir Al Hafidz (Juara MHQ Internasional).

SHARE
Previous articleFraksi PKS DPR Gelar Seminar Kepeloporan Sumpah Pemuda
Next articlePKS Kutuk Serangan yang Rusak RS Indonesia di Palestina
Dr. H. Jazuli Juwaini, MA Tempat/Tgl Lahir: Bekasi, 2 Maret 1965 Alamat: Jl. Musyawarah No. 10 RT 04/04 Kampung Sawah, Ciputat, Tangsel Riwayat Pendidikan: S1 - Univeristas Muhammad Ibnu Saud Fakultas Syariah S2 - Institut Ilmu Alqur'an Jakarta, Jurusan Tafsir Hadits S3 - Universitas Negeri Jakarta Program MSDM Riwayat Pekerjaan dan Organisasi: -Dosen di Universitas Sahid Jakarta -Anggota DPR/MPR (2004-2009) -Anggota DPR/MPR (2009-2014) -Anggota DPR/MPR (2014-2019) -Ketua Fraksi PKS (2014-2019) -Ketua Dewan Pemakmuran Masjid Indonesia (1999-2004) -Ketua PB Mathla'ul Anwar Bidang Organisasi dan SDM (2008-2013) -Anggota Majelis Wali Amanah PB Mathla'ul Anwar (2013-2018) -Ketua Bid Ekonomi DPP PKS (2009-2014) Publikasi Buku: 1. Menunaikan Amanah Umat (Pustaka Gading Mas, 2006) 2. Otonomi Sepenuh Hati: Evaluasi Implemenasi Otda di Indonesia (I’tishom, 2007); 3. Memimpin Perubahan di Parlemen(I’tishom, 2009); 4. Revitalisasi Pendidikan Islam (Bening Citra Publishing, 2011); 5. Problematika Sosial dan Solusinya(Kholam Publishing, 2012); 6. Otonomi Sepenuh Hati (Edisi Revisi) (Idea, 2015) 7. Mengawal Reformasi, Mengokohkan Demokrasi (Idea, 2015); 8. Menjadikan Demokrasi Bermakna (Idea, 2015) 9. Ulama dan Pesantren Mewariskan Indonesia Merdeka (Idea, 2017) 10. Dahsyatnya Kekuatan Doa (2017) Karya Penelitian Ilmiah: 1. Tesis Arti Penting Asbab Al-nuzul Terhadap Penafsiran Ayat-ayat Hukum (IIQ, 2007) 2. Disertasi Perubahan dan Pengembangan Organisasi DPR Pasca Perubahan UUD 1945 (UNJ, 2016)

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.