Konsolidasi Nasional Anggota DPR-DPRD PKS ini mengambil tema ‘Menangkan PKS-Menangkan Indonesia.’ Anies terlihat dengan mengenakan batik lengan panjang didominasi warna coklat. Kedatangan orang nomor satu DKI itu disambut meriah oleh sekitar ribuan peserta yang hadir.
Dalam sambutannya, Anies mengatakan dirinya diundang langsung oleh PKS untuk membawakan beberapa materi.
“Pilihan katanya, seni merajut Indonesia yang adil dan sejahtera dimulai dari Jakarta. Ini tema yang sangat relevan sebetulnya di Jakarta ini kota di mana sejarah Indonesia dirajut di sini,” ucap Anies.
Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan ini menegaskan, Jakarta mampu menerima semua kalangan dan golongan dari manapun, tanpa membeda-bedakan.
Selain Anies, juga hadir di antaranya Presiden PKS Sohibul Iman, Ketua Fraksi PKS DPR Jazuli Juwaini, Ketua Dewan Majelis Syuro PKS Salim Segaf Aljufri.
Terhitung dengan konsolidasi ini, sudah dua kali Anies menghadiri acara partai di hari kerja. Pertama kalinya saat Konferensi Nasional Partai Gerindra di Sentul, Bogor, Jawa Barat, beberapa waktu lalu. https://politik.rmol.co/read/2019/01/30/376812/Ribuan-Peserta-Konsolidasi-Nasional-Kader-PKS-Sambut-Anies-