Ketua Fraksi PKS Jazuli Juwaini menyarahkan 1000 alat rapid tes gratis untuk dipergunakan struktur PKS di Serang dan Cilegon membantu masyarakat yang membutuhkan. (Sumber foto : Dokumen)
BANTEN (TEROPONGSENAYAN) –Ketua Fraksi
PKS Jazuli Juwaini menyarahkan 1000 alat rapid tes gratis untuk dipergunakan
struktur PKS di Serang dan Cilegon membantu masyarakat yang membutuhkan. Hal
ini bagian dari khidmat PKS untuk menjaga kesehatan masyarakat dan konstituen
PKS serta memitigasi dampak penyebaran covid-19.
“Di masa pandemi ini PKS semakin mengokohkan khidmat kepada rakyat. Untuk
itu kami serahkan 1000 alat rapid tes kepada struktur PKS di Kabupaten Kota
Serang dan Cilegon. Ini adalah kelanjutan dari program yang dicanangkan PKS
maupun Fraksi PKS untuk membantu masyarakat yang terdampak covid-19,”
ungkap Jazuli, Senin (28/9/2020).
Anggota Komisi I DPR ini mengatakan Fraksi PKS sejak awal wabah covid telah
mencanangkan program khidmat mulai dari pembagian masker, hand sanitazer,
penyemprotan disinfektan, donasi APD bagi tenaga medis, hingga membagi bahan
kebutuhan pokok (sembako) gratis untuk warga terdampak. Penyerahan donasi 1000
alat rapid tes ini untuk mendukung upaya kolektif mencegah penyebaran covid-19
melalui tracing kesehatan masyarakat.
“Kami berharap seluruh ikhtiar pelayanan PKS dapat membantu dan
meringankan beban masyarakat akibat wabah covid-19. PKS melalui gugus tugas
covid yang dibentuk oleh struktur PKS baik di pusat hingga daerah terus
bersinergi dengan berbagai pihak agar wabah semakin terkendali dan dapat
diatasi lebih baik,” pungkas Jazuli.
tag: #jazuli #pks #rapid-test
https://www.teropongsenayan.com/116476-jazuli-donasikan-1000-alat-rapid-tes-gratis-di-banten