Jazuli Tak Persoalkan Pindah Komisi II

0
74
INILAH.COM, Jakarta – Rotasi sejumlah anggota Fraksi PKS DPR RI juga menimpa Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI Jazuli Juwaini. Ia dipindah ke Komisi II yang membidangi pemerintahan dalam negeri.

H. Jazuli Juwaini, Lc., MA

Saat dikonfirmasi ihwal perpindahan dirinya dari pimpinan Komisi VIII menjadi anggota Komisi II, Jazuli Juwaini mengaku tak persoalkan rotasi tersebut. Justru Jazuli mengatakan komisi II bukanlah hal asing bagi dirinya. “Karena DPR periode 2004-2009 saya berada lima tahun di Komisi II. Saya juga menulis buku soal otonomi daerah,” kata Jazuli saat dihubungi INILAH.COM di Jakarta, Sabtu (25/5/2013).

Kembalinya Jazuli ke Komisi II, ia mengaku justru mendapat tantangan tugas yang strategis. Apalagi tak lama lagi akan digelar pemilu 2014. Menruut dia, DPR memiliki peran startegsi untuk mengawal proses Pemilu 2014. “Agar terselenggara Pemilu yang jurdil dan menghasilkan pemimpin bangsa yang kredibel dan amanah,” harap Jazuli.

Sebagaimana dimaklumi, melalui surat keputusan pimpinan Fraksi PKS DPR RI nomor: 002/PIMP-FPKS/DPR-RI/V/2013 yang diteken Ketua Fraksi PKS Hidayat Nurwahid dan Sekretaris Fraksi PKS Abdul Hakim yang diteken pada 21 Mei 2013 lalu. Posisi Jazuli Juwaini yang semula sebagai Wakil Ketua Komisi VIII kini digantikan oleh Ledia Hanifa. [fer]

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.